Cara Menyembunyikan Jumlah Like di Instagram Paling Mudah

Like dan viewers merupakan dua aspek yang sangat penting  untuk mengetahui performa konten yang diupload di Instagram. Meskipun demikian, ada sebagian orang yang merasa tidak terlalu butuh dengan kedua aspek tersebut. Tidak heran jika beberapa orang tersebut pada akhirnya mencari cara menyembunyikan jumlah like di Instagram.

Bagi pengguna yang ingin menyingkirkan jumlah like dari pandangan, jangan khawatir. Artikel ini akan memberitahu secara mudah cara-cara menyembunyikan jumlah like, baik dari postingan sendiri atau pun postingan orang lain. Untuk itu, baca hingga selesai artikel ini, ya!

Cara Menyembunyikan Jumlah Like Postingan Orang Lain

Saat membuka Instagram, tentu yang akan muncul pertama adalah beranda yang berisi banyak konten dari orang lain. Setiap kontennya pasti terdapat like dan jumlah viewers bila berupa video.

Bagi para pengguna yang menyukai kerapian, tanpa adanya tampilan mengganggu dari jumlah like tentu sangat bisa. Cukup hilangkan saja jumlah like yang ada pada konten orang lain yang muncul di beranda  dengan cara sebagai berikut:

  • Langkah pertama yang pastinya dilakukan adalah membuka aplikasi Instagram terlebih dahulu.
  • Apabila sudah berhasil masuk, maka langkah selanjutnya yakni menekan ikon garis tiga yang berada di atas sebelah kanan.
  • Kemudian, setelah muncul beberapa opsi, maka pilih menu Pengaturan.
  • Jika sudah, lanjutkan dengan memilih opsi Postingan yang ada di dalam pengaturan tersebut.
  • Tahap terakhir, melakukan penyembunyian jumlah like dan tayangan dengan mengaktifkan opsi tersebut.
Baca Juga :  Cara Mengetahui Orang yang Unfollow Kita di Instagram Paling Gampang

Hanya dengan lima langkah di atas saja, sekarang jumlah like maupun viewers tidak akan muncul lagi di beranda.  Hanya  barisan foto dan video saja yang akan menghiasi feed Instagram tanpa jumlah like yang mengganggu. Simple, bukan?

Trik Menyembunyikan Jumlah Like Postingan Instagram Sendiri

Selain trik menyembunyikannya dari postingan orang lai di Instagram, pengguna juga masih bisa menghilangkan jumlah like dari postingannya sendiri. cara menghilangkan jumlah like di Instagram milik sendiri ini  tidak jauh berbeda dengan milik orang lain. ada dua metode yang bisa dilakukan, yakni sebagai berikut:

1. Sembunyikan Jumlah Like Melalui Menu Pengaturan Instagram

Metode pertama yang bisa digunakan untuk menyembunyikan jumlah like tersebut yakni melalui pengaturan Instagram itu sendiri. Caranya sangatlah mudah, cukup dengan menerapkan beberapa langkah di bawah ini:

  • Buka akun Instagram dan pilih garis tiga yang berada di sebelah kanan atas.
  • Jika sudah, pilih opsi Pengaturan pada pilihan menu yang muncul.
  • Lanjutkan dengan melakukan pencarian pada kolom search dan tuliskan Posts.
  • Setelah muncul beberapa pilihan, maka pilihlah opsi pertama, yakni Hide Likes and View Counts.
  • Terakhir, melihat postingan di Instagram untuk mengecek keberhasilan cara tersebut.

2. Hilangkan Tampilan dan Jumlah Like Lewat Postingan Instagram

Jalan lain yang bisa ditempuh untuk  menyembunyikan like di akun pribadi, yakni melalui postingan Instagram yang telah diposting sebelumnya. Untuk cara yang bisa dilakukan di antaranya adalah:

  • Langkah awal, buka aplikasi Instagram dan masuk ke akun yang digunakan.
  • Jika sudah, selanjutnya pilih ikon profil yang ada di sisi kanan bagian bawah.
  • Selanjutnya, pilih salah satu foto yang ingin disembunyikan jumlah like atau viewersnya.
  • Langkah selanjutnya, yakni pilih titik tiga yang ada di bagian kanan.
  • Setelah itu, scroll ke bawah dan pilih opsi Hide Like Count.
  • Apabila berhasil, maka jumlah like dan viewers tidak akan muncul lagi pada postingan tersebut.
Baca Juga :  Cara Mengetahui Orang yang Unfollow Kita di Instagram Paling Gampang

Demikian pembahasan terkait cara menyembunyikan jumlah like dan viewers di Instagram sendiri dan orang lain. Dengan begitu, pengguna tidak akan terganggu lagi dengan jumlah like atau viewers yang muncul pada setiap postingan di Instagram.