4 Aplikasi Forex yang Memudahkan Trader dalam Melakukan Transaksi

Perkembangan teknologi memudahkan para trader untuk memanfaatkan berbagai platform seputar forex hingga lebih praktis, apa saja aplikasinya? Seperti diketahui forex menjadi salah satu instrumen keuangan di pasar saham yang sedang diminati oleh masyarakat.

Sebagai aktivitas transaksi yang menuntut perhatian ekstra, banyak trader yang membutuhkan platform khusus untuk memantau pergerakan harga di pasar modal secara praktis sehingga bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja.

Dengan begitu, para trader bisa lebih maksimal dalam melakukan analisa sekaligus mengambil strategi yang tepat dalam melakukan transaksi baik melakukan pembelian atau bahkan melepas aset ketika trend harga sedang baik.

Mengenal Aplikasi Seputar Forex

Sebelum berkembangnya teknologi aplikasi berbasis platform yang bisa digunakan melalui perangkat smartphone, kebanyakan para trader memanfaatkan perangkat komputer untuk memantau pergerakan harga hingga melakukan analisa.

Namun keadaan ini dianggap kurang praktis, karena trader terpaksa harus fokus di depan layar komputer dan tak bisa melakukan aktivitas lainnya.

Berdasarkan hal itu pulalah kemudian banyak pengembang membuat platform khusus seputar forex untuk memudahkan para trader maupun pelaku trading lainnya memantau pergerakan harga pasar secara mudah, cepat, kapan saja dan dimana saja cukup dengan mengandalkan perangkat smartphone.

Berikut daftar aplikasi seputar forex yang banyak digunakan oleh para trader dalam memantau sekaligus mencermati harga tiap komoditas dalam pasar modal secara efisien namun tetap terjamin keamanannya;

Baca Juga :  Apa Saja Peluang Investasi Terbaik Tahun Ini?

MetaTrader 4

MetaTrader 4 memang sudah sejak lama menjadi software sekaligus platform yang banyak digunakan oleh para trader. Banyak fiturnya yang amat membantu aktivitas para trader. MetaTrader 4 dikembangkan secara khusus oleh MetaQuotes Software Corp.

Selain memudahkan aktivitas transaksi trading, aplikasi seputar forex ini juga sangat membantu para trader dalam membangun koneksi secara langsung dengan broker forex.

Tak hanya itu saja, para pengguna aplikasi ini juga bisa melakukan analisis teknikal maupun sistem perdagangan lainnya secara fleksibel dalam satu waktu dan ditunjang dengan fitur penawaran harga yang bisa dilakukan secara real time.

HSB Trader

Aplikasi seputar forex ini cocok digunakan untuk para trader pemula. Mekanisme aplikasi ini memudahkan penggunanya untuk memantau pergerakan harga komoditas secara real time dengan data yang lumayan akurat.

Selain itu, aplikasi ini juga sudah memiliki izin secara resmi dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) sehingga lebih menjamin keamanan para trader ketika melakukan transaksi.

Agrodana Future News

Sudah diunduh oleh lebih dari 5 ribu pengguna, aplikasi seputar software ini memiliki tampilan pengguna yang relatif sederhana namun menawarkan banyak kemudahan akses bagi para penggunanya.

Aplikasi ini bahkan sangat cocok digunakan oleh orang yang hendak belajar trading karena di dalam aplikasi ini terdapat fitur pemantauan data hasil perdagangan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

Baca Juga :  Trading Saham adalah: Pengertian dan Hal Fundamental untuk Trader

NetDania Stock & Forex Trader

Di deretan aplikasi seputar forex terakhir adalah NetDania Stock & Forex Trader. Pengembang aplikasi ini bahkan mengklaim jika aplikasi ini sangat relevan baik untuk trader profesional hingga trader yang masih dalam tahap belajar.

Selain bisa memantau pergerakan harga pasar secara dinamis, aplikasi ini juga memiliki konten khusus yang memuat artikel seputar saham dan forex sehingga memudahkan penggunanya untuk melakukan analisa pasar.

Pada dasarnya ada banyak aplikasi seputar forex yang dikembangkan oleh berbagai platform pengembang, hanya saja kebutuhan aplikasi trading tak bisa sembarangan digunakan selain karena amat rentan dengan faktor keamanan finansial para trader, tiap aplikasi yang dikembangkan tersebut idealnya harus sudah memiliki izin penggunaan secara resmi oleh Bappebti.